Minggu, 22 September 2019


3 Fitur Yang Membuat Toshiba Tecra A40 Cocok untuk Para Pebisnis


Toshiba mengeluarkan laptop baru yang cocok banget untuk produktivitas. Laptop Toshiba Tecra A40 menjanjikan performa dan juga fitur bagi kamu yang ingin menyelesaikan kerja secara profesional. 

1. Laptop kerja dengan performa stabil yang serba bisa

Toshiba Tecra A40

Keamanan data dan juga performa yang mendukung produktivitas sudah jadi dua hal yang amat dibutuhkan pekerja profesional. Tentu saja, kedua hal ini sudah dipikirkan juga oleh Toshiba! Tecra A40 memiliki Intel Core i5 generasi ke-7 dan RAM 4 GB untuk mendukung kelancaran bekerja. Kamu dapat membuka berbagai aplikasi dan memeriksa berbagai data secara mulus!
Untuk kebutuhan berbagai file dan dokumentasi kerja, laptop ini memiliki ruang penyimpanan sebesar 1 TB. Keamanan data kerjamu juga lebih terjaga karena fitur 3D HDD Protection yang dapat mengamankan hard disk secara otomatis ketika mendeteksi getaran. Sebagai lapisan keamanan tambahan, Tecra A40 juga memiliki rangka shock resistant yang menjaga durabilitas laptop.

2. Konektivitas optimal untuk segala jenis kebutuhan

Toshiba Tecra A40

Dalam dunia profesional, menyampaikan ide secara menarik dan komunikasi yang jelas itu merupakan hal wajib. Untuk mendukung kamu dalam membawakan presentasi, Toshiba Tecra A40 memiliki konektivitas yang maksimal; terdapat port untuk kabel VGA, HDMI, Gigabit LAN, USB 3.0, dan SD card. Kamu bisa dengan mudah menghubungkan laptop ini dengan proyektor ataupun speaker.
Bila kamu perlu melakukan meeting dengan orang di luar kota atau bahkan di luar negeri, Tecra A40 memiliki spesifikasi yang mendukung video conference. Dengan HD webcam dan mikrofon ganda, kamu dapat tampil secara jernih serta jelas.

3. Fitur yang memudahkan kamu

Toshiba Tecra A40

Untuk memudahkanmu dalam pekerjaan sehari-hari, laptop Toshiba Tecra A40 memiliki layar HD 14 inci yang lengkap dengan teknologi anti-glare dan backlight TFT. Oleh karena itu, kamu nggak usah takut sakit mata ketika terlalu lama bekerja dengan Tecra A40. Selain teknologi monitor, Tecra A40 juga memiliki spesifikasi yang mendukung mobilitas. Pertama, sebagai laptop yang memiliki banyak port dan pilihan konektivitas, Tecra A40 tergolong ringan. Berat laptop ini hanya 1,74 kg! Kedua, laptop ini memiliki baterai yang dapat bertahan hingga 8 jam. Hal tersebut menjadikannya mumpuni banget untuk dibawa bepergian!

Nggak hanya punya prosesor mumpuni, Toshiba Tecra A40 juga bisa menjaga data dengan aman dan fleksibel. Kombinasi dari performa, fitur, dan juga teknologi yang diterapkan dijamin dapat mendukung kebutuhan kerja profesional.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar